Wednesday, August 30, 2017

...

Digital Marketing, Bisnis MLM dan Blogging: Sumber Penghasilan Tak Terbatas yang Bisa Kamu Kerjakan di Rumah


Memiliki penghasilan tak terbatas sambil bekerja dari rumah siapa sih yang nggak kepingin?

Punya penghasilan tak terbatas artinya kita nggak perlu khawatir lagi tentang pemenuhan hidup di masa mendatang. Bisa berbelanja sekaligus menabung dalam jumlah yang ideal. Terlebih penghasilan yang tak terbatas itu hanya dihasilkan dari rumah. Nggak perlu berangkat pagi pulang malam dan bermacet-macetan di jalan. Itu sih impian semua orang yaa.

Nah, beruntung banget saya dapat hadir di acara yang digelar Komunitas Indonesian Social Blogprenuer (ISB) dan CNI Indonesia. Dari acara itu saya dapet beragam insight seputar digital marketing dan optimalisasi konten biar bisa mendapatkan penghasilan tak terbatas.


Acara dibuka dengan sambutan dari Founder ISB, Ani Berta. Dalam sambutannya, wanita mungil yang akrab disapa Teh Ani meminta para peserta yang hadir untuk menyimak betul-betul apa yang disampaikan pembaca, karena materinya akan sangat bermanfaat untuk diterapkan.

Tahu nggak dears, kalo kurang lebih ada 3 pekerjaan yang bisa dilakukan di rumah tapi bisa jadi sumber penghasilan tak terbatas. 

1. Digital Marketing
2. Bisnis Multi Level Marketing (MLM)
3. Blogging

Penasaran kan, kenapa 3 profesi di atas bisa jadi sumber penghasilan tak terbatas, jawabannya dipaparkan 3 pembicara berikut ini;

Quick Tips On Content Marketing by Digital Marketer Niko Riansyah


Dalam digital marketing, konten menarik adalah kunci utama. Konten yang menarik itulah yang membuat audience menikmati apa yang kita sajikan sehingga pesan kita tersampaikan. 

1. Read a lot in Order to Write Well


pic by helofranchise.com
Untuk dapat membuat konten yang menarik diawali dengan banyak membaca dan melihat konten yang ada, bisa melalui youtube, blog, atau media mainstream lainnya.

2. Identify then Understand Your Target Audience


pic by helofranchise.com
Selain banyak membaca dan melihat konten-konten lain, untuk menjadi seorang digital marketer yang handal kita juga harus pandai mengidentifikasi target audiens kita. 
Caranya, letakkan diri kita di posisi mereka saat sedang membuat konten dan pahami mereka mulai dari gender, usia, ketertarikan sampai hobi. Dengan begitu konten yang kita buat akan tepat pada sasaran dan mendapat respon yang baik.

3. Look for Relevant Content, Continuously
Tentunya untuk membuat konten marketing yang menarik, kita harus secara kontinyu menggali konten yang relevan dengan brand yang mau kita pasarkan. Contohnya, novitania.com yang adalah lifestyle blog ini nggak tepat dong kalau membahas serba serbi otomotif. 

4. Publish Long Form Content (Ungated)
Jangan batasi audiens untuk mengakses konten yang kita sediakan. Misalnya saja, ketentuan mendaftar terlebih dahulu untuk dapat membaca artikel yang kita sajikan. Nah itu, membuat konten yang kita sajikan tidak akan muncul di search engine Google. Selain itu juga hindari copy paste untuk agar tidak dinilai jelek oleh Google. 

5. Be Creative and Unique
Setelah melakukan empat hal di atas, jangan lupa untuk kemas menjadi bentuk yang kreatif dan unik.

#IniBaruBisnis  by Marketing Manager CNI Indonesia Gusti Alenda 


Dears, tahu nggak kalau bisnis Multi Level Marketing juga bisa menghasilkan sumber penghasilan yang tak terbatas. Nah, berikut ada tips dari Kak Gusti Alenda seputar bisnis MLM dan CNI Indonesia.

1. Tips Memilih Bisnis MLM
Dears, nggak semua bisnis MLM itu bagus dan menghasilkan, makanya kita harus jeli dan teliti. Caranya adalah dengan 
  • Kenali produk yang dijual
  • Kenali juga perusahaanya dan cek izin usahanya
  • Pahami sistem kerja dan pembagian keuntungan atau bonusnya
  • Perhatikan jaringan kerjanya
  • Pilih perusahaan MLM yang tergabung dalam Asosiasi 
2. Tentang CNI Indonesia
Nggak perlu bingung pilih bisnis MLM yang bagus dan menghasilkan. Ada lho bisnis MLM yang memenuhi syarat di atas, yaitu CNI yang sudah ada sejak tahun 1986. 
Kalau bicara CNI pasti identik sama produk Sun Chlorella A nya, tapi nggak cuma itu lho, CNI sekarang juga menawarkan banyak produk, seperti makanan dan minuman kesehatan, produk perawatan dan kecantikan, produk rumah tangga sampai produk pertanian dan perikanan. 

3. Memulai Bisnis CNI 


pic by nurulnoe.com
Caranya simple kok, bisa dengan Afiliasi, M-CNI dan Kerabat, atau klik aja geraicni.com .
Dan semuanya bisa dikerjakan dirumah dengan mengaplikasikan konten menarik yang dipaparkan mas Niko di atas. Kece kan???

4. Pilihan Paket CNI
Ada 3 paket yang bisa kita pilih yang tentunya sesuai dengan yang kita inginkan, yaitu Paket Bisnis, Paket Sponsoring, dan Paket User.

5. Potensi Bisnis CNI 

  • Mendapat penghasilan yang optimal melalui pengembangan jaringan
  • Mendapat jaminan penghasilan yang lebih pasti dan lebih besar
  • Kesempatan untuk menikmati reward dan perjalanan luar negeri yang diadakan CNI
  • Kesempatan berbisnis yang terjamin dan mendapat asuransi kecelakaan
  • Kesempatan untuk menjadi bagian titik distribusi CNI
Ada satu profesi lagi yang juga punya penghasilan tak terbatas, yaitu blogger. Selain melalui partnership dan sponsorship, ada sumber penghasilan lain yang bisa diraih para blogger, yaitu memenangkan blogging contest.

How to Win a Blogging Contest by Professional Blogger Haya Aliya Zaki


Blogger-blogger pasti sering denger sepak terjang mba Haya di dunia blogging, secara prestasi yang ditorehkan udah nggak bisa dihitung pakai jari lagi. Tapi, itu nggak didapat dengan mudah dan singkat lho. Untuk menjadi seorang blogger profesional yang bisa memenangkan berbagai lomba blog, perlu yang namanya kerja keras dan perjuangan.

Nih ada tips dan trik menang lomba blog dari mba Haya Aliya Zaki;

  1. Cermati semua peraturan lomba, misalnya jumlah kata, banner lomba, backlink, keyword dan follow semua akun medsos brand.
  2. Cari tahu siapa penyelenggara dan juri lombanya. 
  3. Perhatikan nama dan tampilan blog kita, jangan sampai nama blog kita bikin ilfil juri dan penyelenggara. Tampilan blog yang norak dan ngejreng juga kadang bikin sakit mata juri lho.
  4. Jeli membaca tema lomba, jangan sampai tulisan kita nggak sesuai sama apa yang menjadi tema lombanya.
  5. Jangan asal tulis, riset terlebih dahulu. Agar apa yang ditulis memiliki kesan dan bermanfaat untuk pembaca. Sumbernya bisa dari buku, jurnal, link website resmi atau institusi terkait.
  6. 5 W 1 H, jangan lupa rumus What, Who, Where, When, Why dan How dalam menulis. Agar semakin menarik, atur tata letak foto, infografis, video.
  7. Say No to Copas, blogger nggak boleh copas lho, harus tetep sportif.
  8. Clear Writing itu penting! perhatikan pesan kunci, tanda baca, gunakan kalimat pendek, perbanyak kalimat aktif dan minimalisir jargon.
  9. Blogger Sell Stories NOT Product. Lomba blog memang tujuannya jualan, tapi juga jangan sampai isi tulisan kita jualan banget, tetep harus ada manfaatnya untuk pembaca. Caranya jujur pada pembaca bahwa kita sedang ikut lomba blog, pancing pembaca berinteraksi, dan ajak pembaca berdiskusi.
  10. Share hasil tulisan di media sosial yang kita punya agar dapat enggagement tinggi, setelah itu perbanyak doa deh. 


Gimana dears, udah dapet banyak banget insight seputar sumber penghasilan tak terbatas yang bisa dikerjakan di rumah kan??? Kalau kamu punya pengalaman seputar digital marketing, bisnis MLM atau blogging contents share dong di kolom komen ^_^




No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah mampir. semoga bermanfaat ^_^
Jangan lupa tinggalkan komen yaaa ;D