Tuesday, September 4, 2018

...

Belanja Hemat dengan Harga Teman di Giant


“Sis, gamisnya berapaan satu set berapa? Kasih harga teman ya hehe”

Kalimat itu pasti sering banget deh diterima sama teman yang jualan online. Karena pertemanan harga pun berubah. Tapi tentu itu bukan masalah, karena dengan diberikan harga teman, pembeli akan jadi pelanggan tetap.

Aku sendiri pun begitu, namanya perempuan pasti sudah insting setiap berbelanja yang pertama dilihat adalah harga. Kalau affordable dan sesuai kantong ya tentu dibeli. Apalagi kalau barang itu adalah keperluan sehari-hari. Ngantri juga nggak apa-apa deh.

Kira-kira begitulah, gambaran perempuan dan hubungannya dengan harga teman. Nah beberapa waktu lalu, aku diajak Kumpulan Emak Blogger untuk menyaksikan langsung keseruan Launching Harga Teman yang diadakan Giant Indonesia.


Bertempat di Giant BSD, aku bersama para undangan yang hadir diajak merasakan langsung semurah apa sih Harga Teman yang diberikan Giant. Bapak Hadrianus Wahyu Trikusumo Direktur PT Hero Supermarket Tbk dan Bapak Stefanus Mulianto selaku Direktur Operasional Giant, memperkenalkan Harga Teman sekaligus menunjukkan langsung produk apa saja yang masuk ke dalam Harga Teman.

Dan, aku kaget bukan kepalang. Jujur tadinya, aku underestimated, kupikir produk-produk yang dilabeli Harga Teman adalah produk-produk yang bukan masuk list favorit Ibu-ibu. Tapi ternyata, aku salah besar. hampir semua produk yang mendapat Harga Teman adalah produk favorit, yang jadi kebutuhan utama keluarga.


Para undangan yang hadir diajak berkeliling dari satu rak ke rak yang lain. Ternyata untuk menemukan produk Harga Teman bukanlah hal sulit, karena tanda dan label harganya terpampang dengan jelas. Bahkan di lantai terdapat stiker yang akan menuntun kita ke area Harga Teman yang sudah ditentukan.

Puas diajak berkeliling, dalam hati aku berkata, “Duh Harganya murah banget sih, jadi ingin cepet-cepet belanja”. Tidak sampai satu jam aku berkata demikian, Allah mengabulkannya. Rasanya senang banget, saat Giant mengajak undangan yang hadir untuk Shopping Race.

Serunya Shopping Race dengan ‘Harga Teman’ di Giant


Begitu MC cantik, Kak Meisye Siregar mengumumkan akan ada Shopping Race, sontak semua undangan jingkrak kegirangan, termasuk aku 😆

Jadi undangan yang hadir dibagi dalam 5 tim. Masing-masing tim terdiri dari 7-8 orang. Dan rulesnya adalah setiap tim diberikan waktu 15 menit untuk berbelanja nominal 800 ribu dengan beberapa item wajib yang tentunya masuk dalam list Harga Teman.

Aku masuk dalam tim kuning. Dan jangan ditanya seberapa rempongnya kami. Ternyata berbelanja 800 ribu dalam 15 menit itu lumayan sulit ya. Jujur, karena bagiku berbelanja adalah me time, maka biasanya aku santai dan menikmati proses belanja itu sendiri. Memilih mana yang penting, menimbang-nimbang harga, mencoba tester, bisanya selalu aku lakukan. Tapi di shopping race kali ini tentu tidak bisa begitu ya, bisa habis waktu kalau aku tidak gerak cepat.

Melalui diskusi singkat, tim kuning memutuskan satu strategi untuk memenangkan shopping race kali ini. Yaitu membagi lagi menjadi beberapa tim kecil, yang akan berbelanja sesuai kategori, ada yang makanan, produk kecantikan, alat rumah tangga, sampai fresh food.

Setelah lelah berlari-lari dan memilih barang yang ditentukan, sayangnya tim kami tidak keluar sebagai juara. Tapi kami tidak kecewa sama sekali lho. Kenapa? Karena belanjaan hasil shopping race-nya boleh dibawa pulang. Yeayyy, lagi-lagi kami semua kegirangan.


Keseruan launching harga teman yang aku posting di sosial media kemarin, ternyata membuat teman-teman dan followerku penasaran serta ingin tahu tentang Harga Teman Giant. Maklum kalau ada promo dan diskon pasti semua penasaran.

Nah berikut ini adalah produk dan harga teman yang diberikan Giant:

💰Produk Bumbu Masakan, hemat hingga 40%;
  • Indofood Bumbu Racik Nasi Goreng Ayam 20gr turun harga dari Rp 2.500 menjadi Rp 1.500.
  • Masako Penyedap Rasa Ayam 100gr turun harga dari Rp 4.400 menjadi Rp 3.600.


💰Produk Daging & Ikan, hemat hingga 33%
  • Ikan Gurame Hidup turun harga dari Rp 68.812/kg menjadi Rp 45.900.
  • Daging Sapi turun harga dari Rp 86.991/kg menjadi Rp 79.900.


💰Produk Sayuran, hemat hingga 23%
  • Cabe Merah TW Gelar turun harga dari Rp 81.500/kg menjadi Rp 63.900.
  • Kentang Tes Gelar turun hargai dari Rp 24.500/kg menjadi Rp 18.900.
  • Wortel Lokal Super turun harga dari Rp 25.900/kg menjadi Rp 21.800.


💰Produk Makanan Kaleng, hemat hingga 20%
  • ABC Sardines with Tomato Sauce 425gr turun harga dari Rp 21.400 menjadi Rp 17.000.
  • Pronas Corned Beef Classic Sachet 50gr turun harga menjadi Rp 5.100 menjadi Rp 4.700.


💰Produk Minuman, hemat hingga 20%;
  • ABC Kopi Susu Box 5s turun harga dari Rp 6.700 menjadi Rp 5.400.
  • Sariwangi Tea Bag 100s turun harga dari Rp 20.500 menjadi Rp 18.700.


💰Produk Pembersih Rumah, hemat hingga 20%;
  • Sunlight Cream Pencuci Piring Lime 350g turun harga dari Rp 6.900 menjadi Rp 5.500.
  • Super Pell Cherry Rose 800ml turun harga dari Rp 12.000 menjadi Rp 10.400.


💰Produk Sambal/Saus, hemat hingga 19%
  • Saori Saus Tiram 133ml turun harga dari Rp 11.100 menjadi Rp 9.000.
  • ABC Sambal Extra Pedas 335ml turun harga dari Rp 14.000 menjadi Rp 12.000.


💰Produk Susu UHT, hemat hingga 18%
  • Indomilk Kids UHT Chocolate 115ml turun harga dari Rp 2.700 menjadi Rp 2.200.
  • Frisian Flag Chocolate UHT 115ml turun harga dari Rp 2.500 menjadi Rp 2.200


💰Produk Laundry, hemat hingga 18%;
  • Molto Softener Blue 1,8lt turun harga dari Rp 27.900 menjadi Rp 23.500.
  • Vanish 500ml turun harga dari Rp 20.500 menjadi Rp 18.200.


💰Produk Daging dan Ikan Beku, hemat hingga 18%
  • Fiesta Schnitzel 500gr turun harga dari Rp 56.100 menjadi Rp 45.900.
  • Bernardi Sosis Sapi 500gr turun harga dari Rp 74.700 menjadi Rp 63.800.


💰Produk kecantikan, hemat hingga 16%;
  • Ponds Acne Solution Facial Foam 100gr turun harga dari Rp 28.000 menjadi Rp 23.600.
  • Vaseline White Lotion 200gr turun harga dari Rp 23.800 menjadi Rp 21.500


Walau Harga Teman, Kualitas Produk Giant Tetap Terjaga


Selain pertanyaan tentang produk dan harga, beberapa follower juga bertanya, bagaimana dengan kualitas produknya. Sejumlah pertanyaan skeptis muncul, “Ah, jangan-jangan produk yang dibandrol harga teman adalah produk yang mau kadaluarsa lagi?"

Dengan tegas Direktur Giant menjawab, bahwa semua produk Giant terjaga kualitasnya. Harga Teman yang diberikan adalah karena Giant menganggap semua customernya Teman Baik Giant. Program ini pun berjalan atas dasar diskusi dan sharing Giant pada semua customernya.

Saat aku bertanya, apakah Harga teman ini juga bisa digabungkan dengan promo yang lain, seperti hadiah piring, gelas, atau beli 2 gratis 1 yang diberikan brandnya. Dengan tegas, pak Direktur menjawab, tentu saja. Karena program ini murni diluncurkan Giant agar customer Giant semakin puas berbelanja di Giant.


Ah, Serius deh, kalau begini, bisa-bisa tiap minggu aku belanja bulanan hehe. Kamu sendiri bagaimana? Sudah rasain Belanja dengan Harga Teman di Giant Belum? Share di kolom komentar ya ^_^

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah mampir. semoga bermanfaat ^_^
Jangan lupa tinggalkan komen yaaa ;D