Tuesday, August 28, 2018

...

5 Jenis Sepatu yang Wajib Dimiliki Wanita Masa Kini


“Sepatu yang indah, akan membawamu ke tempat yang indah pula”,

Qoute tersebut aku tahu dari drama Meteor Garden 2018 yang sedang digandrungi saat ini. Dalam hati aku mengiyakan. Sepatu yang indah memang akan membawa kita ke tempat yang indah. Karena sepatu yang kita gunakan tentu disesuaikan dengan tujuan kita, ya nggak?

Ke pesta tentu pakai heels sedangkan mau olahraga ya pakai sneakers. Bisa dibilang sepatu wanita itu banyak ragamnya. Bahkan di salah satu artikel yang aku baca, kurang lebih ada 100 jenis sepatu wanita dengan bentuk dan fungsi beragam.

Tapi, di postingan kali ini, aku cuma bahas 5 sepatu yang wajib dimiliki wanita masa kini, yaitu:

Wednesday, August 15, 2018

...

Grand Launching LVF Cosmetics Aura Lip Lacquer: Seru dan Berkelas

Inner beauty is great but a little lipstick never hurt ~ Kolorelle

Bisa dikatakan lipstik adalah favorit item yang selalu dibawa kaum hawa dalam tas. Contohnya ya aku, setiap mau pergi, aku selalu membawa beberapa jenis dan shade lipstik. Nah bicara soal, jenis lipstik atau pewarna bibir ada satu jenis yang sedang tren saat ini, yaitu lip lacquer.

Lip lacquer adalah pewarna bibir dalam bentuk likuid, yang merupakan kombinasi lipstik dan lip gloss. Saat ini, lip lacquer sedang tren banget, karena lip lacquer terkenal tahan lama di bibir, nggak seperti lipstik biasa. Bentuknya cair, tapi ketika dioleskan ke bibir teksturnya berubah menjadi matte alias tidak mengkilap.

Lip lacquer yang sedang diminati kaum hawa itu kemudian menjadi latar belakang diluncurkannya LVF Cocmetics Aura Lip Lacquer beberapa waktu lalu. Dan happy banget aku menjadi salah satu Beauty Influencer Indonesia yang diundang di grand launchingnya.

Monday, August 13, 2018

...

Belajar Bijak Kelola Keuangan Melalui Kampanye #IbuBerbagiBijak


Bapak adalah menteri tenaga kerja dan ibu adalah menteri keuangan.
Ada yang setuju dengan istilah itu?
Nyatanya memang iya ya... Ayah bertugas mencari nafkah sedang ibu mengelola keuangan. Ada yang sukses ada juga yang tidak.

Bicara soal mengatur keuangan, aku punya cerita yang mungkin bisa jadi pembelajaran untuk kita semua. Dahulu ekonomi keluargaku bisa dibilang tidak terlalu baik. Pekerjaan ayah kurang memungkinkan untuk mencukupi kebutuhan aku dan adik-adik yang kian bertambah besar. Terlebih ibu juga makin hari semakin banyak keinginannya. Maklum perempuan memang sering melihat rumput tetangga lebih hijau.

Ibu sering iri melihat tetangga memiliki barang-barang baru. Tak jarang hal itu menimbulkan pertengkaran. Aku sebagai anak sejujurnya bingung apa yang bisa kulakukan untuk mengatasi hal tersebut.

Saturday, August 11, 2018

...

Kurbanesia 2018: Proses QC yang Ketat Bikin Pengen Kurban di THK Dompet Dhuafa Aja

kurbanesia


Lombok dilanda gempa, hati kita semua pun berduka
Sedih rasanya mendengar kabar, Lombok dilanda gempa berkekuatan 5 SR, itu terjadi bukan hanya sekali tetapi berkali kali. Rasanya kita semua berduka melihat begitu banyak korban yang tentunya membutuhkan uluran tangan kita.

Beberapa komunitas yang aku ikuti kemudian membuka penggalangan dana untuk masyarakat lombok. Saat ingin berpartisipasi, tiba-tiba salah seorang temanku nyeletuk, “Sebentar lagi kan Idul Adha, kenapa kita nggak sekalian Kurban di Lombok aja?”. Ide yang menurutku, sungguh baik dilaksanakan.

Tidak lama setelah ide Kurban untuk Lombok tercetuskan, aku mendapat undangan dari Dompet Dhuafa untuk mengikuti SocioTrip Kurbanesia sekaligus melihat langsung bagaimana proses quality control kambing dan domba yang siap untuk di kurban-kan.

Wednesday, August 8, 2018

...

Review Facial Mikro Vit. C di JT Clinic HI: Karena Cantik Itu Hasil Perawatan Bukan Editan


Cantik itu dirawat bukan diedit.
Setuju nggak? aku setuju pakai banget.

Teknologi smartphone saat ini yang dilengkapi dengan fitur beauty camera, jujur sering bikin bingung. Pernah di suatu kesempatan, aku bertemu dengan teman lama yang selama ini intens berkomunikasi hanya via sosial media saja. Dan ketika kopi darat, ya ampun... kaget bukan kepalang.

Ternyata foto-foto yang terpampang di sosial medianya jauh dari penampakan aslinya. Di situ aku merasa kecewa. Kenapa ya, banyak orang yang ingin cantik tapi justru melalui cara instant dengan mengedit foto. Padahalkan kalau bertemu dan melihat aslinya langsung, tentu akan menimbulkan rasa kecewa.

Belajar dari hal itu, sebisa mungkin aku mulai merawat wajah dan juga tubuh. Agar bisa terlihat cantik bukan karena hasil editan, tapi perawatan. Bak gayung bersambut, pas lagi getol-getolnya perawatan, aku diundang BPlus Community untuk berkunjung ke klinik kecantikan baru di daerah Harapan Indah Bekasi. Aku bersama 10 blogger yang lain, berkenalan dengan Owner JT Clinic, yaitu dr. Hj. Juni Tjahjati.

Monday, August 6, 2018

...

Ubah Sampah Jadi Emas? Emang Bisa???



Mengubah sampah jadi emas???
Memang bisa ya? Itulah kali pertama yang terucap saat aku menginjakkan kaki di daerah Tarumajaya, Desa Jati Asih, Bekasi, tempat peresmian Bank Sampah dan Taman Desa dengan tema “The Gade Clean & Gold”.

Program yang digagas bank sampah ini, mengubah sampah rumah tangga menjadi tabungan emas. Dengan adanya program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi masyarakat setempat. Jadi, masyarakat bisa menjual sampah rumah tangganya dan hasil penjualannya bisa disimpan dalam bentuk tabungan emas Pegadaian.

Sunday, August 5, 2018

...

Anmum #MumToMum, Tempat Sharingnya Para Ibu Menyusui


There is no way to be a perfect mother and a million ways to be a good way

Menjadi seorang ibu yang baik itu bisa dibilang sulit. Tapi walau sulit bukan berarti tidak mungkin, ya nggak sih?

Walaupun tidak ada sekolahnya, tapi seorang ibu dituntut untuk selalu belajar. Belajar memberikan yang terbaik untuk keluarga, belajar untuk mengorbankan waktu dan keinginannya untuk keluarga, bahkan belajar untuk lebih mencintai keluarganya dibandingkan dirinya.

Dan aku yakin, tanpa diminta seorang ibu akan dengan suka rela memberikan itu semua untuk keluarganya. Ahh, membicarakan tentang ini rasanya membuatku haru. Bagaimana tidak, di pekan ASI sedunia beberapa hari lalu, aku bersama para ibu lainnya merayakannya di sebuah hotel di Jakarta.

Saturday, August 4, 2018

...

Torch Relay Asian Games 2018 Sukses Digelar


YES! Finally kirab obor alias torch relay Asian Games 2018 sukses digelar. Api yang diambil dari India tiba di Lanud TNI AU Adisutjipto, Yogyakarta hari Selasa kemarin. Yang membuat berkesan adalah api obor dari India itu dibawa pebulutangkis peraih medali emas Olimpiade 1992, Susy Susanti.

Atlet bulu tangkis favoritku itu disambut langsung oleh Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengkubowoo X, Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Madya TNI Yuyu Sutisna dan Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018, Erick Tohir.

Api obor tersebut kemudian akan diinapkan di Museum Dirgantara pada Selasa malam. Keesokan harinya, akan dibawa ke Candi Prambanan. Di sana, api tersebut digabungkan dengan api abadi dari Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah.

Friday, August 3, 2018

...

SGM dengan Complinutri Dukung 5 Potensi Prestasi Anak Generasi Maju


Menjadi panutan adalah tugas orang tua untuk semua anak ~ Adithya Mulya dalam Sabtu Bersama Bapak

Pernah baca novel Sabtu Bersama Bapak? Aku pernah dan rasanya tidak cukup sekali.
Aku baca novel itu berkali-kali, karena banyak hikmah dan pelajaran yang aku dapat. Bagaimana caranya menjadi anak yang berbakti pada orang tua, pasangan yang terbaik, serta orang tua yang menjadi panutan untuk anak.

Rasa-rasanya aku masih jauh dari kata ‘panutan’ tapi hal itu tentu bukanlah alasan. Tugasku adalah terus belajar dan belajar agar bisa semakin baik dari hari ke hari. Belajar tentang parenting, dan sharing dengan orang tua lainnya, tentu tidak boleh terlupa.