Friday, April 6, 2018

...

Pegadaian Memberikan Solusi Keuangan dan Cara Baru Berinvestasi


Pernah ada yang bilang padaku, “Tirulah orang tua kita zaman dahulu, yang pria berinvestasi tanah, yang perempuan berinvestasi emas.”

Ketika dipikir-pikir lagi, rasanya kalimat di atas ada benarnya juga. orang-orang zaman sekarang yang menisbahkan diri mereka sebagai generasi millenials, cenderung menginvestasikan harta mereka pada gadget atau kendaraan.

Memang itu tidak sepenuhnya salah, namun jika tidak dipertimbangkan secara matang, menurutku berinvestasi pada gadget atau kendaraan bukanlah pilihan yang tepat.

Karena penasaran dan ingin mendapatkan jawaban yang lebih detail sebelum menentukan pilihan tepat berinvestasi, Sabtu lalu aku mampir ke Summarecon Bekasi, karena di sana ada Pegadaian Literation Fair 2018 dalam rangka merayakan HUT Pegadaian yang ke 117.

Kenapa aku ke sana? karena saat ini pegadaian telah banyak melakukan inovasi di berbagai lini. Yang memungkinkan kita bukan hanya mendapatkan solusi keuangan tapi juga dapat berinvestasi untuk masa depan.


Di sana banyak banget booth-booth pegadaian mulai dari emas, laptop, umroh haji, sampai Kafe The Gade, di mana pengunjung yang hadir bisa mendapatkan satu cup kopi gratis cukup dengan menunjukkan aplikasi sahabat pegadaian.

Aku menikmati secangkir kopi, sambil menikmati acara yang digelar. Kebetulan siang harinya ada Pegadaian Kids Idol. Anak-anak berbakat usia 5 sampai 12 tahun dengan penampilan yang lucu-lucu menyanyikan lagu mulai dari lagu anak-anak sampai lagu rock.

Aku cukup menikmati penampilan mereka, bahan temen-temenku yang ikutan hadir seolah berubah menjadi penonton alay yang mendukung penampilan anak-anak lucu itu.

Yang cukup spesial menurutku, ada satu anak laki-laki berusia kurang lebih 9 tahun yang turut ikut serta dalam lomba walau dengan keterbatasan. Awalnya aku kira, ia memakai kaca mata hitam untuk mendukung penampilannya yang keren berbalut kemeja dan jeans, tapi ternyata kaca mata hitamnya ia gunakan karena memang ia penyandang tuna netra.

Ketika naik ke atas panggung, tak tampak nada grogi sedikit pun. Ia menyapa juri dan penonton yang hadir, dan membawakan lagi I’m Still Loving You by Scorpion. Suaranya merdu dan gaya rocknya dapet banget. Aku sih berharap dia yang meraih juara.

Menjelang ashar, acaranya break sebentar, aku memanfaatkannya untuk keliling booth sambil bertanya-tanya tentang beberapa program Pegadaian. Akhirnya aku mampir ke salah satu booth pegadaian, berhubung temanku lagi butuh laptop, ia berniat membelinya di gerai Pegadaian. 

Selain sesuai dengan budget yang ia sediakan, barangnya juga masih sangat bagus walau second. Itu karena analis Pegadaiannya telah melakukan perhitungan yang sangat detail terhadap barang gadai dan barang yang dijual.


Sekitar pukul 17.00, talkshow yang aku tungu-tunggu akhirnya dimulai. Talkshownya bertajuk tentang “Produk Syariah Pegadaian dan Bisnis Logam Mulia”. Ibu Mawar selaku Pimpinan Cabang Pegadaian Syariah, Bapak Agung dan Ibu Sylivia selaku perwakilan dari UBS hadir sebagai pembicara.


Menurut ibu Mawar, investasi emas dinilai sebagai langkah tepat investasi masa kini, mengingat harga emas yang kian meningkat, dan tidak tergerus inflasi. Investasi emas yang ditawarkan Pegadaian adalah produk dari UBS.

UBS sendiri adalah logam mulia yang memiliki berbagai keunggulan dibanding logam mulia lainnya, seperti tidak memiliki tanggal produksi, memiliki sertifikat, serta dikemas dalam packaging yang aman untuk disimpan dalam jangka waktu lama.

Dalam hatiku, wah.. ini nih yang aku cari. Menurutku hadirnya Pegadaian bukan cuma ‘Mengatasi Masalah Tanpa Masalah” tapi justru memberikan kesejahteraan untuk masyarakat terutama millenials masa kini yang ingin berinvestasi.


Aku berharap ke depannya Pegadaian terus berinovasi dan mengembangkan diri di berbagai sektor dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Selamat Ulang Tahun Pegadaian!

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah mampir. semoga bermanfaat ^_^
Jangan lupa tinggalkan komen yaaa ;D