Tuesday, May 23, 2023

...

Rawat Kulit Si Kecil dengan Kehangatan dan Aroma Menyegarkan dari Minyak Telon Habbie

 

review minyak telon habbie

Ternyata bukan hanya orang dewasa aja lho yang membutuhkan produk perawatan yang berkualitas. Bayi dan anak-anak juga memerlukannya, contohnya seperti minyak telon, bedak, minyak kayu putih dan juga pelembab. Hal ini aku sadari betul setelah menjadi ibu dari dua orang anak. 

Pentingnya menjaga kesehatan kulit anak tidak bisa diabaikan. Kulit merupakan lapisan pelindung yang penting bagi tubuh. Terlebih, anak memiliki kulit yang lebih sensitif daripada orang dewasa. Kondisi lingkungan yang buruk, paparan sinar matahari, dan polusi dapat merusak kulit anak dengan cepat. Hal ini membuat anak rentan terkena berbagai permasalahan kulit. 

Makanya nih, kita sebagai orang tua harus jeli mengenali berbagai permasalahan kulit pada anak dan cara mengatasinya. Karena nggak dipungkiri ya, permasalahan kulit pada anak seperti gatal-gatal, ruam, digigit nyamuk, kemerahan, bau keringat sering kali membuat anak rewel sehingga memicu masalah kesehatan yang lebih serius. Oleh karena itu, perawatan kulit sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit anak. 

Jujur saja sebagai seorang ibu rumah tangga, aku merasa memilih produk perawatan untuk anak bisa dibilang cukup tricky. Kita dituntut untuk jeli memilih produk yang tepat, dan tentunya memiliki multimanfaat untuk anak. Contohnya saja minyak telon. Aku pribadi memilih minyak telon yang tidak hanya berkhasiat untuk meredakan perut kembung atau relaksasi pada anak, tapi juga memiliki manfaat lainnya seperti aroma terapi. 

Yup, kalau ngomongin soal minyak telon, dari dulu memang sudah dikenal sebagai salah satu produk perawatan kulit tradisional yang digunakan oleh ibu-ibu di Indonesia. Makanya nggak heran kalau produk-produk minyak telon cukup mudah kita jumpai di pasaran. Tapi, ada satu produk minyak telon yang aku suka banget, karena memiliki beragam manfaat untuk si kecil.

Penasaran? Baca ulasannya sampai selesai ya! 

Habbie, Minyak Telon Pengganti Parfum untuk Bayi dan Anak-anak 


review habbie aromatic telon oil


Ada yang sudah pernah dengar Habbie? Yup, brand minyak telon dan minyak kayu putih asal Yogyakarta yang memiliki ciri khas dalam hal aromanya dibanding minyak telon dan minyak kayu putih lain di pasaran. 

Menurutku, Habbie merupakan sebuah terobosan baru dalam dunia minyak telon, yang mengkolaborasikan ahli aromatik dan ahli obat tradisional. Menggabungkan sisi tradisional dari minyak telon dan sisi modern aromatik dengan tetap mempertahankan fungsi utama dari minyak telon. 

Fyi, Minyak telon Habbie terdiri 2 pilihan series yaitu flower dan tea. Masing-masing series memiliki 15 varian aroma dengan total 30 varian aroma. Setiap aromanya memiliki karakter yang beragam diambil dari berbagai negara di dunia, serta memiliki kandungan dan resep rahasia lho! 

• Anti Nyamuk Aromatik pada Minyak Telon Habbie 
Selain memiliki wangi yang istimewa, minyak telon Habbie juga dapat berfungsi sebagai anti Nyamuk yang berasal dari bunga Lavender, dengan mengoleskan minyak telon Habbie, kita nggak perlu khawatir si kecil digigit nyamuk. 

• Minyak Zaitun pada Telon Habbie khusus Tea Series 
Manfaat minyak Zaitun sudah terkenal sejak dahulu, Habbie aromatic telon oil adalah minyak telon pertama yang memiliki kandungan minyak Zaitun dengan berbagai manfaat di dalamnya, yaitu: 
  1. Melembabkan kulit 
  2. Mengatasi masalah kerak pada kepala bayi 
  3. Membantu kesuburan rambut 

Minyak Argan pada Telon Habbie khusus Flower Series 
Manfaat minyak Argan yang dipadukan dalan Habbie aromatic telon oil adalah formulasi minyak telon pertama yang memiliki banyak manfaat, seperti: 
  1. Sebagai perlindungan dari radikal bebas 
  2. Melindungi rambut dan menambah tekstur rambut 
  3. Merawat gatal pada kulit 
  4. Menolak gigitan pada serangga 

Keunggulan Minyak Telon Habbie 


minyak telon habbie flower series


Walau baru mencoba empat varian dari produk minyak telon Habbie yaitu Lemon Flower, Sakura, Jasmine Tea, dan Bouquet Tea tapi aku merasa minyak telon Habbie ini memiliki banyak keunggulan dibandingkan dengan produk sejenisnya. 

Yup, kalau biasanya minyak telon hadir dengan aroma yang kuno, minyak telon Habbie ini terasa sangat menyegarkan dengan aroma kekinian yang tentunya memiliki efek relaxing dan manfaat lainnya. Bahkan bisa jadi pengganti parfum untuk si kecil lho. 

Apalagi untuk anak yang aktif dan sering berkeringat, sehingga sering tercium bau kecut. Tinggal oleskan aja minyak telon Habbie, bau kecut hilang dan bonus kehangatan untuk kulit si kecil. 

Kalau ditanya varian mana yang jadi favorikut, sejauh ini keempat minyak telon Habbie yaitu Lemon Flower, Sakura, Jasmine Tea, dan Bouquet Tea adalah yang paling aku dan anakku suka. Tapi jujur saja, aku juga penasaran dengan varian lainnya. Terlebih minyak telon Habbie baru saja memperoleh MURI pada 4 Maret 2022 sebagai “Minyak Telon dengan Varian Aroma Terbanyak”. Jadi, para Mommies punya banyak pilihan nih soal wangi Minyak Telon Habbie favorit masing-masing. 

minyak telon habbie tea series


Selain aroma yang beragam, ketahanan dari minyak telon Habbie ini juga nggak perlu diragukan lagi. Dari pengalamanku menggunakannya, kurang lebih aromanya bertahan hingga 12 jam lho. Aromanya juga bukan hanya sekedar artificial tapi memang benar-benar wangi aromatic yang memberikan efek relaxing. 

Dan yang jadi poin plus lagi, Minyak Telon Habbie ini juga hadir dengan kandungan alami tanpa bahan kimia seperti alkohol dan lain-lain. Jadi sangat aman untuk anak-anak yang memiliki alergi atau tipe kulit yang lebih sensitif. 

Selain minyak telon, Habbie juga memiliki produk minyak kayu putih aromatic dengan dua series aroma yaitu Saffron dan Vanilla, di mana masing-masing series terdiri dari atas 6 varian aroma. 

Nah, aneka produk Habbie mulai dari 30 varian aroma minyak telon dan juga 12 aroma minyak kayu putih, bisa jadi referensi para Mommies dalam memilih produk perawatan untuk si kecil. Detailnya bisa langsung cek website Habbie dan instagramnya @habbie_id ya. Jangan lupa follow biar nggak ketinggalan updatenya! ^_^




No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah mampir. semoga bermanfaat ^_^
Jangan lupa tinggalkan komen yaaa ;D