Sunday, January 8, 2023

...

Review Day & Night Cream Diza Glow, Efektif Mencerahkan dan Melembabkan

 

Diza Glow Review

Tahun baru pastinya semangat baru. Tahun ini resolusiku fokus pada dua hal yaitu kesehatan dan kecantikan. Yup, aku merasa beberapa tahun ke belakang sudah cukup zholim sama diri sendiri. Terlalu banyak kerja, sampai lupa kalau tubuh dan kulitku juga butuh kasih sayang. 

Bicara soal kesehatan dan kecantikan kulit, setuju ya kalau semua orang pasti menginginkan kulit yang bersih, sehat, terawat dan juga glowing. Tapi mencari produk perawatan wajah terkadang nggak semudah yang kita bayangkan. Terlebih untuk kulit sensitif seperti aku. Salah-salah pilih produk wajah bisa timbul jerawat dan bruntusan, hiks. 

Tapi dari pengalaman itu, aku jadi belajar untuk lebih tahu apa sih sebenernya yang dibutuhkan untuk wajahku. Dan ternyata, aku lebih percaya sama produk perawatan yang bahan-bahannya aman. Menurutku, produk seperti ini selain aman di wajah dan juga minim efek samping pastinya. 

Btw, udah semingguan ini aku pakai day and night cream dari Diza Glow, brand skincare lokal asal Jawa Timur yang sudah dikenal banyak orang karena berkualitas, aman, BPOM Approved dan harganya yang affordable. 

Oke, langsung aja ke reviewnya ya! 

Review Day and Night Cream, Diza Glow Pancarkan Cantikmu! 


Day and Night Cream Diza Glow


Brightening Day Cream Diza Glow 

Day Cream Diza Glow merupakan pelembab harian yang diformulasikan khusus untuk membantu mencerahkan, melembabkan, menyamarkan kerutan dan garis halus pada kulit wajah. Day Cream ini juga, cocok digunakan untuk laki-laki atau perempuan. 

Kemasan 

Day Cream Diza Glow


Dikemas dalam jar yang terbuat dari kaca kokoh berukuran 15gr. Isi yang cukup banyak menurutku, cukuplah untuk digunakan 2 sampai 3 minggu. Aku suka perpaduan warna gold dan hitam yang mendominasi kemasannya. Terlihat sangat mewah dan elegan. Jarang-jarang lho skincare menggunakan kedua warna ini. 

Oh iya, di box kemasannya kita juga bisa lihat info detail seputar izin BPOM, Ingredients, cara pakai, info produsen, sampai tanggal kadaluarsanya. Jadi kita nggak perlu bingung soal product knowledgenya, karena sudah tertera jelas dalam box kemasan. 

Aroma: 
Day Cream Diza Glow ini memiliki kandungan fragrance yang aromanya seperti floral yang lembut dan tidak menusuk hidung. So far, aku suka aromanya. 

Tekstur: 

Tekstur Day Cream Diza Glow


Ah, I love the texture! Ringan, cepat meresap di kulit dan nggak ada kesan lengket sama sekali. Bener-bener mudah diaplikasikan. Salut sih, sama formulanya yang ringan banget, jadi tetep nyaman kalau kita mau lanjut makeup yang cukup heavy. 

Kandungan Utama dan Manfaatnya: 
  • Honey Extract, membantu mengatasi jerawat, membantu kulit tetap lembab, menjaga ph kulit, menghilangkan bekas luka, sebagai antiseptic dan juga anti bakteri. 
  • Niacinamide, membantu melembabkan kulit, mengatasi jerawat dan mengatasi peradangan kulit, mencerahkan, menyamarkan noda hitam bekas jerawat, mengendalikan produksi minyak, mengurangi kerutan dan garis halus. 
  • Acetyl Hexapeptide-8, membantu mengurangi kerutan dan garis garis halus pada kulit, meningkatkan produksi kolagen dan mengoptimalkan fungsi kolagen, yang keduanya melawan garis-garis halus dan meningkatkan tingkat kelembapan di kulit. 
  • Ceramide 3 dan Pseudoceramide, menjaga kelembaban kulit dalam jangka panjang sehingga membantu, mencegah kulit kering dan iritasi, memperlambat tanda-tanda penuaan kulit seperti garis halus dan kerutan, menenangkan kulit, melindungi kulit sensitive, melindungi lapisan kulit agar bakteri dan zat asing lainnya tidak dapat masuk sehingga dapat mencegah jerawat. 
  • Aloe vera extract, menenangkan, meredakan peradangan kulit, melembabkan, menghaluskan dan melembutkan kulit, mengandung antioksidan dan nutrisi bagi kulit, mempercepat proses penyembuhan luka, memperlambat tanda-tanda penuaan, mencegah jerawat dan bintik hitam di kulit, mengontrol produksi minyak berlebih penyebab komedo dan jerawat. 

Cara Pakai: 
Oleskan secukupnya pada seluruh wajah yang telah dibersihkan, gunakan pada pagi atau siang hari. 

Brightening Night Cream Diza Glow 

Night Cream Diza Glow


Night Cream Diza Glow merupakan krim pelembab yang khusus digunakan pada malam hari sebelum tidur. Diformulasikan untuk membantu mencerahkan, melembabkan, mengenyalkan kulit, menyamarkan kerutan dan garis halus pada kulit wajah. Night Cream ini juga cocok digunakan untuk laki-laki atau perempuan lho. 

Kemasan 
Night Cream ini merupakan pelengkap dari rangkaian day creamnya, sehingga kemasannya sangat mirip. Sama-sama dikemas dalam jar yang terbuat dari kaca kokoh berukuran 15gr dengan perpaduan warna gold dan hitam yang mendominasi kemasannya. Di box kemasannya kita juga bisa lihat info detail seputar izin BPOM, Ingredients, cara pakai, info produsen, sampai tanggal kadaluarsa. 

Aroma: 
Night Cream Diza Glow ini juga mengandung fragrance yang aromanya seperti floral yang lembut dan manis namun tidak menusuk hidung. Yes, aku suka aromanya! 

Tekstur: 

Night Cream Diza Glow


Untuk ukuran night cream, Diza Glow ini punya tektur yang terbilang lebih ringan. Selain itu juga mudah diaplikasikan, cepat meresap di kulit dan juga nggak lengket. Bedanya dengan day cream adalah, night cream Diza Glow ini jauh lebih terasa melembabkan. 

Kandungan Utama dan Manfaatnya: 
  • Niacinamide, melembabkan kulit, membantu mengatasi jerawat dan mengatasi peradangan kulit, mencerahkan dan membantu menyamarkan noda hitam bekas jerawat, mengendalikan produksi minyak, mengurangi kerutan dan garis halus. 
  • Alpha arbutin, mencerahkan dan mengurangi tingkat penggelapan kulit setelah terpapar sinar matahari, meratakan warna kulit, memudarkan bekas jerawat, mengurangi hiperpigmentasi dan flek hitam. 
  • Salmon DNA, memperbaiki kondisi kulit, membantu meratakan warna kulit, mengecilkan pori-pori kulit, mencegah penuaan, sebagai anti alergi, memberikan perlindungan dari kerusakan kulit akibat sinar UV, melembabkan dan memperkuat barier kulit. 
  • Hydrolyzed Collagen, mengembalikan kelembaban kulit wajah secara alami, mengencangkan kulit, mempercepat penyembuhan luka pada kulit seperti bekas jerawat, mencegah penuaan, membantu revitalisasi kulit. 
  • Honey Extract, membantu mengatasi jerawat, membuat kulit tetap lembab, menjaga ph kulit, menghilangkan bekas luka, sebagai anti septik dan anti bakteri. 
  • Aloe vera extract, menenangkan, meredakan peradangan kulit, melembabkan, menghaluskan dan melembutkan kulit, mengandung antioksidan dan nutrisi bagi kulit, mempercepat proses penyembuhan luka, memperlambat tanda-tanda penuaan, mencegah jerawat dan bintik hitam di kulit, mengontrol produksi minyak berlebih penyebab komedo dan jerawat. 

Cara Pakai: 
Oleskan secukupnya pada seluruh wajah yang telah dibersihkan, gunakan pada malam hari. 

Diza Glow Review: 

Review Diza Glow


So far, aku suka dengan Brightening Day Cream and Night Cream Diza Glow ini karena efektif untuk melembabkan dan mencerahkan wajahku. Seminguan dipakai, kulit wajah terasa lebih fresh, cerah dan juga lembab. Dan yang bikin happy, sebum dan minyak di wajah jadi lebih terkontrol. 

Nah, buat kamu yang lagi cari skincare untuk mencerahkan, melembabkan dan mengurangi jerawat, aku pribadi rekomen banget day cream dan night cream Diza Glow Indonesia ini. Kamu bisa cek detail produknya di websitenya, Diza Glow, Aku yang kamu cari. Jangan lupa juga mampir dan follow instagramnya Diza Glow Official ya! ^_^



No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah mampir. semoga bermanfaat ^_^
Jangan lupa tinggalkan komen yaaa ;D