Thursday, November 12, 2020

...

Review Endoskin Overnight Beauty Patch

review endoskin

Memasuki usia 30, asli deh aku mulai worry sama tanda-tanda penuaan yang mulai tampak, seperti munculnya garis-garis halus, kerutan area mata, kulit yang sedikit mulai mengendur dan lain-lain. Terlebih ngerasa nggak sih semenjak pandemi ini kita lebih rentan sama stress, jadilah kerutan makin bertambah, hiks. 

Gimana nggak nambah coba, tujuh bulanan di rumah aja, terus mendadak jadi guru buat anak-anak, belum lagi harus tetap WFH dan mengerjakan pekerjaan rumah. Rasanya nano-nano banget, capeknya double tsay! 

Makanya nggak heran deh, di sebagian besar grup WA ku, banyak buibu yang curhat perihal stress yang nyebabin kerutan dan kulit yang rasanya juga ikutan kusam. Ternyata oh ternyata banyak juga yang mengalami hal serupa. 

Faktor Pemicu Tanda-tanda Penuaan 


Dari jurnal kesehatan dan kecantikan yang aku baca ternyata memang seiring bertambahnya usia, proses internal tubuh akan melambat. Hal ini bisa menyebabkan munculnya tanda-tanda penuaan, seperti keriput dan kelelahan. 

Dan berikut ini beberapa faktor yang memicu tanda-tanda penuaan: 

💢 Paparan rokok
Racun dalam asap rokok membuat kulit kita bisa terkena stres oksidatif. Hal ini tentunya dapar menyebabkan kekeringan, kerutan, dan tanda penuaan dini.

💢 Paparan sinar matahari dan tanning 
Sinar ultraviolet bisa menembus kulit melalui tanning dan paparan sinar matahari. Hal ini bisa merusak DNA di sel kulit yang memicu keriput. 

💢 Pola tidur 
Tidur memberi tubuh kesempatan untuk menyegarkan dan meregenerasi sel. Riset menunjukkan kualitas tidur yang buruk bisa menyebabkan penuaan dini dan mengurangi fungsi penghalang kulit. 

💢 Pola makan yang salah dan tidak teratur 
Banyak riset membuktikan mengonsumsi makanan tinggi gula dan karbohidrat olahan dapat merusak kulit. 

💢 Konsumsi alkohol dan kafein 
Konsumsi alkohol dan kafein secara berlebihan membuat tubuh dehidrasi. Seiring waktu, kondisi ini dapat menyebabkan kulit kendur dan kehilangan bentuknya. 

💢 Stress
Stress dapat memicu respons peradangan di tubuh serta merusak kebiasaan tidur yang menyebabkan penuaan dini. 

Dari faktor penyebab tersebut, bisa dibilang hampir semua aku alami, kecuali rokok dan minuman keras. Hmmm, pantas saja ya kerutan cepet banget munculnya. Dan kalau dibiarin begitu aja bisa ganggu rasa percaya diri. 

Makanya nih, aku lagi cobain salah satu produk kecantikan dari Korea yang efektif untuk mengembalikan kelembapan kulit dan mengurangi kerutan serta garis-garis halus di wajah. Btw, udah tahu produk Endoskin Overnight Beauty Patch belum? 

Sekilas tentang Endoskin Overnight Beauty Patch 

endoskin overnight beauty patch


Endoskin Overnight Beauty Patch dari Lapi Laboratories adalah micro-patch yang mengandung zat aktif Cross-Linked Hyaluronic Acid (CLHA) atau rantai silang emas hialuronat yang bekerja dengan cara meresap ke dalam lapisan kulit dan meregenerasi sel-sel kulit sehingga kerutan tersamarkan dan membuat kulit terlihat jauh lebih muda. 

💛 Kandungan: 
Cross-Linked Hyaluronic Acid (CLHA) yaitu Asam hialuronat yang telah dimodifikasi sehingga lebih mudah menyerap ke kulit dan bertahan lebih lama dalam kulit. 

💛 Metode: 
Menggunakan kemampuan ‘Cross-linking untuk mengikat senyawa HCA dan Self-filling hyaluronic Acid Patch yaitu metode aplikasi terbaru yang mampu mengefektifkan hantaran CLHA ke dalam lapisan kuliat lebih dari 80%, tanpa disertai rasa sakit, luka dan risiko infeksi. 

manfaat endoskin bikin kulit bebas kerut

💛 Cara Pemakaian:

  1. Bersihkan wajah dari minyak dan air serta keringkan wajah sebelum aplikasi 
  2. Lepaskan lapisan pelindung transparan dari patch, bagian tengah terlebih dahulu (jangan menyentuh bagian tengah patch yang mengandung CLHA) 
  3. Lepaskan stiker putih di bagian samping patch (jangan menyentuh bagian tengah patch yang mengandung CLHA) 
  4. Tempelkan patch bagian tengah di area wajah yang mengalami keriput 
  5. Jangan menggosok patch pada saat penempelan
  6. Setelah di tempelkan dengan sempurna tekan / pijat patch dengan lembut selama 2 – 3 menit dengan menggunakan jari telunjuk dan tengah 
  7. Tunggu sampai minimal 4 jam dan lihat hasilnya
  8. Untuk hasil yang maksimal aplikasi Endoskin pada malam hari sebelum tidur dan lepaskan pada saat pagi hari 
  9. Tidak perlu di bersihkan setelah aplikasi 
  10. Untuk hasil maksimal, baiknya aplikasikan Endoskin Overnight Beauty Patch ini minimal 1 minggu sekali untuk menghilangkan kerutan ya! 

Review Endoskin Overnight Beauty Patch 


Jujur, ini adalah pengalaman pertama aku mencoba produk Endoskin Overnight Beauty Patch. Dan beneran nggak nyangka patch seimut ini bisa bantu menyamarkan kerutan dan mengurangi tanda-tanda penuaan. Ternyata pas baca review Endoskin di Google juga banyak yang bilang bagus lho.  

Aku pribadi lumayan impress sama hasilnya. Ya ampun, sekarang makin sadar deh, teknologi kecantikan Korea Selatan tuh bener-bener maju banget ya. 

manfaat endoskin untuk menghilangkan kerutan

Karena area sekitaran mataku kelihatan banget garis-garis halus kerutannya, jadilah aku fokuskan ke area sekitar mata aja. Jadi setelah wajah dibersihkan, patchnya kutempelkan, kemudian kutunggu semalaman, dan paginya berasa banget kulit area dekat mata terasa lebih kencang dari sebelumnya. 

Untuk kamu yang pengen coba, dan masih bingung sama produknya, tenang aja di kemasannya tertera detail petunjuk penggunaan, manfaat Endoskin dan juga jenis kulit yang cocok untuk produk Endoskin ini. Jadi nggak akan bingung deh. 

Menurutku, produk ini cocok untuk semua jenis kulit. Namun, memang difokuskan pada kulit yang mengalami tanda-tanda penuaan dini. Dan yang perlu diingat adalah, jangan digunakan pada bagian kulit yang iritasi atau sedang sensitif ya! 

So far, aku suka sama produk ini karena manfaat Endoskin kerasa banget dan cukup efektif untuk mengembalikan kelembapan kulit dalam semalam. Selain itu teknologi Microneedle Optimal yang digunakan juga membuat kita nggak perlu khawatir iritasi atau efek samping lainnya. 

Nah, saranku sih, biar lebih maksimal lagi hasilnya jangan cuma sekali pakai aja, tapi juga konsisten pakainya dan dilengkapi dengan skincare anti aging lainnya. Jadi kulit makin lembab, cerah, elastis dan awet muda seperti Eonnie-Eonnie Korea, ya kan! ^_^

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah mampir. semoga bermanfaat ^_^
Jangan lupa tinggalkan komen yaaa ;D